Puluhan mahasiswa STMIK Widya Pratama, diberikan pembekalan tentang magang di industri. Kegiatan magang ini bertujuan untuk Melatih mahasiswa untuk merasakan pengalaman terjun langsung di dunia kerja, Membandingkan ilmu yang diperoleh di perkuliahan dengan pelaksanaan magang di industri, Memperoleh pengetahuan dari tempat magang, mengaplikasikan kemampuan praktik yang diperoleh di perkuliahan ke dunia industri. Kegiatan magang di industri ini berlangsung kurang lebih selama 6 bulan (satu semester)
WPiTV STMIK Widya Pratama mengadakan kegiatan pelatihan broadcasting untuk pada anggota TV CLUB ke-8. Kegiatan ini bertujuan untuk menambah wawasan dan pengetahuan broadcasting bagi anggota TV CLUB STMIK Widya Pratama
Unit Penjaminan Mutu Sekolah Tinggi STMIK Widya Pratama kembali melakukan Audi Mutu Internal ke-17 yang dilaksanakan melui tanggal 17 Desember sampai dengan 19 Desember 2019. Kegiatan ini dilakukan untuk menjaga kualitas mutu manajeman di STMIK Widya Pratama
Kegiatan donor darah sukarela oleh UKM KSR STMIK WIDYA PRATAMA PEKALONGAN kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh UKM KSR setiap 3 bulan sekali yg bertujuan untuk membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan darah. Kegiatan ini diikuti oleh keluarga besar Civitas akademika STMIK Widya Pratama Pekalongan. Dalam kegiatan ini kita bekerja sama dengan Unit Donor Darah PMI KOTA PEKALONGAN.
Kadin Kota Pekalongan bekerja sama dengan STMIK Widya Pratama Pekalongan, mengadakan kegiatan seminar "Seminar Membangun dan Mengembankan Digital Marketing". Kegiatan ini merupakan program kerja dari Kadin Kota Pekalongan. Acara tersebut dibuka oleh Wakil Walikota Pekalongan Bapak "Achmad Afzan Arslan Djunaid". Nara sumber pada seminar tersebut antara lain: Dicke JSH Siregar, M.Kom (Ketua STMIK Widya Pratama), H. Nanggolo Mulyowaniadji, S.Si., M.M (Ketua KADIN Kota Pekalongan), Ahmad Arif Budiona (Art Director Sign Design Communications), Budi Setiawan (CTO ArtoOne).
14-15 Desember 2019 Pikma Patriot STMIK Widya Pratama mengadakan acara Capacity Building dengan tema "Membentuk remaja yang berwawasan genre dan berprestasi", dengan pemateri "Beni Astiyani SKM, M.AP dari Dinsos P2KB kota Pekalongan dan M. bahrul Anwar dari Dinsos kota Pekalongan". Kegiatan ini di isi dengan rangkaian materi mengenai remaja genre dan public speaking, tak lupa kita juga mengadakan forum grub discussion untuk membahas masalah masalah remaja yang sedang beredar di sekeliling kita, selain itu juga ada pentas seni, malam keakraban dan juga game.